Rumah Reot Bu Mislikah Dapat Bantuan Renovasi, Babinsa Koramil 0824/18 Kencong Kerja bakti Bantu Pengerjaan

    Rumah Reot Bu Mislikah Dapat Bantuan Renovasi, Babinsa Koramil 0824/18 Kencong Kerja bakti Bantu Pengerjaan

    JEMBER – Rumah Mislikah 65 tahun pekerjaan buruh yang beralamat di RT.04 RW.01 Dusun Krajan Desa Kraton Kecamatan Kencong Kabupaten Jember, kondisinya reot dan banyak bagian kerangka rumah yang lapuk, sehingga mendapatkan bantuan renovasi dari program ronovasi rumah Berbasis Masyarakat (BBM), yang disampaikan oleh  Kasi PMKS Kecamatan Kencong Faisol S. Pada Sabtu 16/03/2024.

    Sehingga pada saat tersebut hingga Sabtu 17/03/2024 dilakukan kerja bakti  dengan sasaran pembongkaran rumah, dan langsung dilakukan renovasi.

    Kegiatan dihadiri oleh Kepala Desa Agus P, Kasi PMKS Kecamatan Faisol S, kmudian Personel yang dilibatkan dalam kerja bakti tersebut diantaranya perangkat desa, Babinsa Serka Edy S serta masyarakat sekitar sebanyak 11 orang.

    Saat kami wawancarai Kepala Desa Agus P menyatakan, saya sangat bersyukur karena rumah Bu Mislikah ijni dapat bantuan renovasi program BBM, yang tentunya sangat membantu untuk merenovasi kondisi rumah Bu Mislikah yang sudah reot seperti ini.

    Saya juga sangat berterima kasih kepada Bapak Babinsa Serka  Edy S yang selalu hadir pada kegiatan kemasyarakatan, dan secara sukarela  membantu pembongkaran sejak kemarin dan hari ini, kemudian saya juga berterima kasih kepada masyarakat yang bergotong royong, semoga pengerjaan rumah ini dapat segera diselesaikan dan Bu Mislikah dapat segera menempati rumah barunya. Jelas Kepala Desa Kraton tersebut.

    Menyikapi kegiatan tersebut, Danramil 0824/18 Kencong Kapten Caj Agus Teguh Yuwono dalam wawancaranya menyampaikan, bahwa keberadaan Babinsa tentunya dalam membantu percepatan pengerjaan renovasi rumah tersebut, sekaligus berinteraksi dan berkolaborasi langsung bersama masyarakat.  

     Dandim 0824/jember Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso, dalam konfirmasinya juga sangat mendukung kegiatan Babinsa jajarannya tersebut, sebagai wujud kepeduliannya dengan kondisi masyarakat di desa binaannya.

    Sekaligus dengan kegiatan seperti ini tentunya akan mamantapkan kemanunggalan TNI-Rakyat, sebagai kekuatan utama pertahanan negara. Tegas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)

    pendim jember
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Forkopimnda Sambut Pejabat Baru Danbrigif...

    Artikel Berikutnya

    Kodim 0824/Jember Gelar Upacara Bendera,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Lulus S3 1,5 Tahun: Siapa Bilang Pendidikan Harus Lambat?
    Hendri Kampai: Kelulusan Bahlil adalah Inspirasi Suatu Pencapaian
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now
    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan

    Ikuti Kami